.
Arrukh

YAYASAN PEDULI UMMAT

ARRIBATUL UKHUWAH

YPU ARRUKH berdiri secara resmi pada tanggal 7 Desember 2005. Akta Notaris H. Zamri, SH No. 01 7 Desember 2005. Namun kami sendiri sudah bergerak dalam gerakan ‘Peduli Umat’ , terutama dalam bidang pendidikan dari tahun 2004. Kami mengkhususkan diri untuk bergerak di bidang dakwah, pendidikan dan kehidupan sosial umat.

VISI

Menjadi wadah yang peduli akan kebutuhan umat

MISI

Memberikan kontribusi kepada umat melalui berbagai sektor, meliputi da’wah, tarbiyah (pendidikan), ekonomi dan sosial

STRATEGI

  • Menyediakan fasilitas pendidikan berupa sebuah bangunan fisik “Centre of Education”
  • Menyediakan kegiatan-kegiatan pendidikan yang menjadi sumber dana bagi Yayasan yang nantinya akan diarahkan untuk subsidi silang bagi mereka yang tidak mampu
  • Seluruh kebutuhan dana penyelenggaraan dana di tanggung dan di usahakan oleh YPU ARRUKH yang merupakan aset dan milik masyarakat kapan dan dimanapun
  • Menyediakan Kegiatan-kegiatan Sosial yang sifatnya membangun kehidupan sosial serta kesejahteraan kemasyarakatan (Umat) di segala sisi bidang. Yang terpenting adalah tidak keluar dari Independensi Yayasan dan mengikuti ajaran syariat Islam dan menjauhi larangan yang sudah ditetapkan, berdasarkan Hukum yang berlaku pada Negara Republik Indonesia.

SEKOLAH GRATIS

BERBASIS RELIGIUS DAN TEKNOLOGI INFORMASI

Atas dasar pemikiran itulah sehingga dari Yayasan Peduli Umat Arribatul Ukhuwah (YPU ARRUKH) mencoba peduli, mengambil “sedikit” peran sesuai dengan kesanggupan kami. Dan yang sedikit itu pun tergantung kepada dukungan masyarakat (Bapak-bapak, Ibu-ibu, Saudara-saudari, dan Teman-teman semua) yang peduli dengan masalah ini.

Arribatul Ukhuwah sendiri berarti “tali persaudaraan”.  Maka peran utama yang kami pilih untuk kami mainkan ialah meng-Up Grade sumber daya manusia anak-anak bangsa yang luar biasa potensialnya melalui pendirian sekolah-sekolah gratis dalam rangka menyediakan fasilitas pendidikan sebagai bentuk implementasi dari makna Arribatul Ukhuwah yang berbasis Religius dan Teknologi Informasi bagi anak-anak-anak usia sekolah yang benar-benar tidak mampu, baik karena kemiskinan atau keyatiman. Harapan kami, anak-anak didik yang belajar di sekolah tersebut dapat sedini mungkin mendapat penanaman religius secara benar dan terpadu dengan Teknologi Informasi sebagai acuan dalam menata visi dan misi sebagai seorang anak manusia yang menguasai teknologi.

Untuk menggapai harapan dan idealisme itu setidaknya ada 5 (lima) komponen yang menjadi pendukung utama :

  • Menyediakan fasilitas pendidikan dan religius yang memadai sebagai Centre of Education
  •  Manajemen sekolah yang profesional dan amanah
  •  Sistem pendidikan yang baik dan terpadu
  •  Dewan pengajar yang berkualitas dan komitmen terhadap dunia pendidikan (falsafah pendidikan)
  •  Perpustakaan yang memadai dengan buku-buku yang menunjang
  •  Laboratorium komputer yang representatif
  •  Laboratorium Science (IPA) yang representatif
  •  Masjid atau Mushola untuk beribadah kepada Allah SWT

Sebagai langkah awal , kami sedang membuat fasilitas pendidikan berupa sebuah bangunan sederhana yang sampai saat ini masih dalam proses pembangunan dan belum dapat digunakan dengan baik karena keterbatasan dana yang kami miliki. Adapun lokasi bangunan tersebut bertempat di RT 02 RW 07 Ciketing Udik, Bantar Gebang. Dengan menggunakan lahan hibah dan pembelian secara swadaya melalui pelbagai program “Peduli Umat”.

Kami berharap dengan segera selesainya proses pembangunan fasilitas pendidikan tersebut (tentunya dengan bantuan seluruh lapisan masyarakat) dapat menjadi Centre of Education (pusat pendidikan) di sekitar tempat-tempat yang kami anggap minus secara ekonomi. Dengan asumsi, Centre of Education tersebut sekaligus menjadi wilayah Community Development (komunitas binaan) bagi Yayasan ARRUKH. Dengan demikian ada tiga target yang bisa tercapai sekaligus:

  • Mendidik anak mereka
  • Membina masyarakat sekitar ; dan tentunya secara otomatis;
  • Mengeliminasi tindak kriminalitas yang umumnya bersumber dari tempat-tempat seperti itu
  • Mengurangi ketidak cerahan kondisi bangsa kita akan kualitas SDM yang kurang mencukupi
  • Menyeimbangkan Teknologi Informasi dengan nilai-nilai religius yang baik dan benar

PROGRAM

YANG TELAH BERJALAN

Terkait dengan fasilitas pendidikan yang sangat minim, maka kami telah mengusahakan beberapa program pendidikan antara lain :

  • SLTP Terbuka Arribatul Ukhuwah (saat ini masih menginduk kepada SMPN 27 Bekasi) dengan jumlah siswa pada tahun ajaran ini 48 orang siswa. Sedang jumlah keseluruhan siswa semenjak Yayasan kami berdiri adalah 130 orang.

Perlu diketahui SLTP Terbuka Arribatul Ukhuwah ini sudah berjalan dari tahun 2004 dan sudah merentaskan empat kali kelulusan. Kami sedang berupaya untuk menjadikan sarana mendidik kami yang pertama ini untuk mandiri dan menjadikannya sebagai bagian dari Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat.

  • Taman Kanak-kanak (TK) Islam Bintang dengan jumlah siswa 26 orang. Baru dibuka pada tahun ajaran 2008-2009.
  • Taman Pendidikan Al Qur’an, 40 orang.
  • Lembaga Kajian para Ibu-ibu, 45 orang.
  • Lembaga Kajian Remaja, 20 orang.
  • SLTP BINTANG ARRIBATUL UKHUWAH
  • KLINIK THIBBUN NABAWI (BEKAM) ARRIBATUL UKHUWAH
  • LEMBAGA KAJIAN DAN BADAN USAHA SYARIAH, yang baru dibuka Nopember 2011.
    Meski dinaungi oleh Yayasan namun sifatnya Independent (Mandiri), Agar menjaga Kemandirian Yayasan itu sendiri. Adapun jenis kerjasama dan sistem yang berlaku di dalamnya adalah yang sesuai dan tidak melanggar Sistem Ekonomi Syariah, serta mengikuti hukum yang berlaku pada Negara Republik Indonesia.

RENCANA PENGELOLAAN

PENDIDIKAN YANG AKAN DATANG

  • Sekolah Dasar Islam Terpadu (SDIT)
  • Lembaga Pendidikan Khusus (LPK) Komputer
  • Lembaga Pendidikan Khusus (LPK) Bahasa

–  Bahasa Arab
–  Bahasa Inggris
–  Bahasa Jepang

  • PerguruanBela Diri Silat
  • Taman Baca
  • Kelas sastra, skenario dan seni peran
  • LPK Thibbun Nabawi (Pengobatan ala Nabi) , akupunktur, kirofraksi, Terapi Zona dan Refleksi

TUJUAN

  • Memberikan solusi konkrit bagi masyarakat, khususnya penanganan pendidikan bermutu untuk masyarakat yang tidak mampu
  • Mengembangkan sistem pendidikan alternatif yang dapat menjadi contoh dan model dalam pengembangan pendidikan nasional (national education deployment)
  • Menjadi pusat kegiatan masyarakat yang berorientasi pada nilai-nilai religius dan teknologi

KONTRIBUSI

  • Memerangi dan mengurangi angka putus sekolah terutama pada sekolah dasar dan tingkat lanjutan melalui lembaga pendidikan berstandar dan bermutu baik
  • Memberikan pemahaman religius yang benar dan tepat kepada masyarakat
  • Menjadi mitra pemerintah, khususnya dalam hal pengembangan sistem pendidikan alternatif  yang sesuai dengan perkembangan dan perubahan sosial yang terjadi
  • Mempercepat akses dan utilisasi teknologi informasi di kalangan masyarakat tidak mampu yang pada akhirnya dapat meningkatkan tingkat produktifitas bangsa dalam era reformasi

SISTEM

  • Menanamkan nilai-nilai religius kepada peserta didik di seluruh aktifitas penyelenggaraan pendidikan yang tercermin pada kurikulum, management dan visi pengembangan
  • Menggunakan dan mengoptimalkan kemampuan teknologi informasi dalam penyelenggaraan pendidikan baik menyangkut administrasi, proses pembelajaran maupun hubungan masyarakat
  • Mengadopsi pola penyelenggaraan pendidikan ala pemerintah untuk keperluan akreditasi tanpa mengurangi kreatifitas dalam inovasi dan pengembangan sistem
  • Sistem dikelola dan di tangani oleh tenaga profesional pendidikan (dengan latar belakang pengetahuan dan pengalaman di bidang pendidikan, psikologi, teknologi, kesehatan, komunikasi dan manajemen).

KARAKTERISTIK

  • Gratis bagi masyarakat yang “benar-benar” tidak mampu (berdasarkan survey langsung pengelola)
  • Penanaman nilai-nilai religius dan penggunaan teknologi informasi sebagai kompetensi utama
  • Menyiapkan peserta didik sebagai pembelajar seumur hidup (long life learner)

PEMBIAYAAN

Apakah gagasan seperti itu tidak terlalu muluk? Terutama jika ditilik segi pembiayaan? Muluk atau tidaknya sebuah gagasan sangat tergantung pada ada atau tidaknya sebuah Driving Force (Tenaga Pendorong) berupa : semangat berkobar dan konsisten (istiqomah); serta partisipasi banyak pihak terutama peran serta masyarakat. Tengoklah di sekitar kita; terlalu banyak hasil temuan ilmu pengetahuan yang sudah begitu akrab dengan kehidupan keseharian kita yang sebelumnya dianggap tidak mungkin bahkan oleh orang awam dianggap mustahil. Dan semua itu bisa terwujud berkat semangat yang berkobar dan konsisten dari para penemunya.

Sekolah gratis, kami kira, jauh lebih sederhana ketimbang temuan-temuan ilmu pengetahuan tersebut. Intinya ialah perhatian masyarakat pada pendidikan dan keinginan yang kuat untuk mencari solusi konkrit atas problem sosial yang sedang kita hadapi bersama. Sebagai warga bangsa dan umat beragama, perhatian seperti itu tidak selayaknya dipertanyakan. Ambil contoh, jika ada 1000 (seribu) saja orang yang mengeluarkan tabungannya yang sebesar     Rp. 365.000,- per tahun atau senilai Rp. 1000,- per hari untuk kepentingan masyarakat, terutama edukasi, maka secara otomatis setiap tahun terkumpul dana sebesar Rp. 365.000.000,- (Tiga Ratus Enam Puluh Lima Juta Rupiah) untuk dana kepentingan masyarakat, terutama pendidikan. Sungguh sebuah jumlah yang sangat signifikan untuk pengelolaan sekolah. Bagi umat beragama (dalam contoh ini Islam), jumlah itu kurang dari atau sama dengan 2,5 (dua koma lima) persen dari nilai pendapatan per tahunnya, maka uang itu memang milik mereka yang nasibnya kebetulan (atas izin Allah) kurang beruntung alias fakir miskin.

Semakin banyak pihak yang terlibat, semakin besar pula nilai tersebut. Dan semakin banyak pula sekolah gratis yang bisa terbangun.

JENIS DONASI

Yayasan kami menerima semua bentuk bantuan seumpama Zakat, Infaq, Sedekah, Hibah dan jenis sumbangan lainnya-perorangan atau lembaga apapun selama sifatnya tidak mengikat dan tidak meyebabkan Yayasan ini berafiliasi. YPU ARRUKH ialah yayasan yang terbuka dan independen.

Bantuan berupa uang, buku dan jenis peralatan pendidikan sangat kami butuhkan untuk kelancaran tujuan kami. Adapun kelanjutannya kami akan membangun beberapa lokal bangunan untuk sarana fasilitas pendidikan SMPT, baik kelas satu sampai dengan kelas tiga. Dan apabila masih memungkinkan kami akan bangun sarana-sarana lain agar lebih menunjang proses belajar dan mengajar.

AKUNTABILITAS

Sebagai pertanggung jawaban YPU ARRUKH terhadap sekecil apapun peran serta masyarakat yang terlibat di dalamnya, maka yayasan paling tidak akan melakukan dua hal ; Pertama, Membuat laporan Cash-Flow. Kedua, Mengaudit aktifitas keuangan Yayasanoleh Akuntan Publik secara berkala, atau sesuai kebutuhan dan atau sesuai permintaan pihak-pihak yang berkepentingan.

Untuk menerapkan asas pengelolaan Yayasan yang bersifat transparan dan terbuka secara optimal, maka Yayasan akan sangat berterima kasih dan berlapang dada jika ada pihak-pihak yang kapabel untuk memberi masukan.

Untuk pembangunan Yayasan kami mengupayakan dari sisi Badan Usaha yang sifatnya independent (di luar Yayasan), namun dinaungi oleh Yayasan sendiri. Adapun sifatnya berupa Badan Usaha yang bersifat mandiri dan secara bebas mengembangkan sayap usahanya sendiri, dimana tidak berada diluar aturan Syariah Islam.

Bagi Donatur tetap kami akan memberikan Kartu Donatur. Yang akan diisi dengan berkala ketika memberikan donasi.

Diskusi

3 respons untuk ‘TENTANG ARRUKH

  1. Subhanallah….

    Posted by Filiya | 30 Maret 2011, 6:17 am

Tinggalkan komentar

Arrukh Pad

jual ebook bisnis, jual ebook bisnis online internet marketing

Kategori Artikel

Masukkan alamat surat elektronik Anda untuk mengikuti blog ini dan menerima pemberitahuan tentang tulisan baru melalui surat elektronik.

Bergabung dengan 2 pelanggan lain

Blog Stats

  • 9.910 hits